Selasa, 31 Oktober 2017

Amalan dan Doa yang bagus di Bulan Safar agar terhindar dari Bala

Pesantren.info - Amalan dan Doa yang bagus di Bulan Safar agar terhindar dari Bala, Dalam kitab Fawaidul ukhrawiyah disebutkan bahwa diturunkan bala dalam setiap tahun 320 ribu macam bala, dan semuanya turun pada hari rabu terakhir bulan safar. dan barangsiapa sholat seperti cara dibawah ini insya Allah selamat dari bala tersebut, yaitu :

foto:muslimwarriors.com

menurut kitab ta'liqah, sebelum sholat hendaklah kita mandi dengan niat :
semoga aku mandi dari bulan safar untuk menolak dan minta untuk dipelihara dari fitnah dajjal, sunnah karena Allah taala
setelah berwudhu sempurna, kemudian sholat 4 rakaat dengan satu salam. dengan niat :
sengaja aku sholat 4 rakaat untuk menolak bala, sunnah karena Allah Taala.
ayat yang dibaca setelah fatihah adalah
  1. Al-kautsar
  2. Al-ikhlas
  3. Al-Falaq
  4. An-nass
 setelah salam, bacalah surat yasin, dan selengkapnya silahkan lihat screnshoot dari buku Risalah Amaliyah berikut :




Mudah-mudahan bermanfaat, amalan bulan safar ini dikutip dari buku risalah amaliyah, yang merupakan buku kecil pegangan para santri di Kalimantan Selatan.
Salam Santri

Kompetisi Milenial Islami - Lomba Meme, Video, Foto, Komik dan Essay

Pesantren.info - Kompetisi Milenial Islami - Lomba Meme, Video, Foto, Komik dan Essay untuk bulan november ini, jadi masih banyak waktu untuk menyiapkan berbagai materi untuk diikutkan lomba, ayo buruan....


Tema:

Islam Sejuk

Kategori: Video, Foto, Meme, Komik, Essay

Periode Lomba:

    Deadline Pengumpulan Karya: 10 November 2017
    Pengumuman 50 Finalis           : 25 November 2017
    Workshop & Awarding              : 2-3 Desember 2017

Syarat Dan Ketentuan

    Submit Karya ke Link Berikut: bit.ly/kompetisimilenialislami2017
    Semua Peserta Wjib:
        Follow IG @milenialislami
        Repost Poster Ini Di Akun Pribadi dan Tag 5 Teman Lainnya
        Posting Karya di Akun IG Pribadi
        Sertakan Hashtag #milenialislami dan #kompetisimilenialislami dalam setiap posting

Info Detil

    10 Finalis dari masing-masing kategori akan diundang untuk menghadiri workshop tanggal 2-3 desember 2017 di Jakarta
    Kriteria lomba lebih detil bisa dilihat di Media Sosial Milenial Islami dan di milenialislami.id
    Pajak hadiah ditanggung oleh pemenang
    Peserta tidak dipungut biaya
    Panitia tidak bertanggung jawab jika ada gugatan atas karya yang di-submit
Kriteria Karya

KOMPETISI MEME

    Mengirim minimal 5 meme
    Format meme jpg dan png

KOMPETISI VIDEO

    Mengirimkan 1 video dengan durasi maksimal 1 menit
    Video dikirim dalam format Mp4
    Video harus memakai subtitle

KOMPETISI FOTO

    Setiap peserta wajib mengirimkan minimal 1 foto
    Format foto jpg dan png

KOMPETISI ESSAY

    Setiap peserta wajib mengirimkan 1 buah essay
    Essay dapat berupa pengalaman pribadi, ulasan tentang sesuatu, padangan terhadap suatu hal, dan lain-lain
    Maksimal jumlah kata dari setiap essay adalah 750 kata

KOMPETISI KOMIK

    Setiap peserta wajib mengirimkan 1 alur cerita komik dengan jumlah scene tidak dibatasi
    Komik dapat berwarna maupun hitam-putih
KRITERIA UMUM

Kriteria Umum Untuk Karya:

    Karya harus mencerminkan nilai-nilai Islam sejuk, seperti:
        Islam itu toleran
        Islam tidak menyukai kekerasan
        Islam menghargai orang yang berbeda pendapat
    Karya adalah hasil pribadi dan tidak ada unsur plagiat
    Karya tidak mengandung unsur kata-kata kasar serta unsur pornoaksi dan pornografi
    Karya tidak sedang diikutsertakan dalam kompetisi lain
    Karya belum pernah dipublikasikan di media massa

Kriteria Umum Untuk Peserta

    Berusia 18-25 tahun
    Siswa-siswi SMA/sederajat atau mahasiswa-mahasiswi Perguruan Tinggi/sederajat

Kriteria Penilaian Karya

    Relevan isi/pesan dengan dunia milenial
    Kesesuaian isi dengan tema
    Keunikan dan kreativitas karya
    Untuk “Karya Favorit Netizen”, pemenangnya adalah karya yang mendapat likes terbanyak di media sosial Milenial Islami

itulah informasi tentang lomba islami kali ini yaitu Kompetisi Milenial Islami - Lomba Meme, Video, Foto, Komik dan Essay, yuk ikutan, kali aja menang

Keutamaan Berkumpul di dalam Majelis-Majelis Zikir

foto:islamidia.com

Pesantren.info - Zikir merupakan salah satu cara terbaik berterimakasih kepada Allah Swt, yang didalamnya terdapat banyak keutamaan-keutamaan, entah itu sendiri apalagi berkumpul di dalam majelis-majelis zikir, disunnahkan duduk di dalam kelompok-kelompok zikir. keutamaan zikir tersebut telah diterangkan oleh beberapa hadits berikut :

1. Ibnu Umar meriwayatkan bahwa Rasulullah Saw, pernah bersabda :
Apabila kalian melewati Riyadhul jannah (taman surga), maka merumputlah kalian (sesuka hati kalian). para Sahabat bertanya, "Wahai Rasulullah, apakah Riyadhul Jannah?" beliau menjawab; yaitu halaqah-halaqah zikir karena sesungguhnya Allah memiliki pasukan-pasukan dari malaikat yang terus melakukan perjalanan. mereka mencari halaqah-halaqah zikir. jika mereka sampai di halaqah-halaqah zikir, mereka mengelilinya. (diriwayatkan oleh Tirmidzi di dalam sunan Tirmidzi, Kitab ad-Da'awat, Hadits nomor 3740-3741; dan Ahmad di dalam Musnad Ahmad, Jilid III, hlm. 150).
2. Muawiyah r.a meriwayatkan bahwa pada suatu saat Rasulullah Saw keluar untuk menghampiri sekelompok sahabat. beliau bertanya, "Mengapa kalian duduk?"
mereka menjawab,
"kami duduk untuk mengingat Allah dan memuji-Nya karena Dia telah menunjukkan islam kepada kami dan menganugerahkan kenikmatan-kenikmatan kepada kami." Beliau bersabda
Apakah kalian mau bersumpah dengan Allah bahwa kalian hanya duduk untuk tujuan itu? ketahuilah, aku tidak meminta kalian bersumpah karena berprasangka buruk terhadap kalian. akan tetapi, Jibril telah datang kepadaku lalu memberitahukan bahwa Allah merasa bangga dengan kalian dihadapan para malaikat. (diriwayatkan oleh Muslim di dalam shahih muslim, kitab adz-dzikri wa ad-Du'a, bab Fadhil ijtima ala tilawatil Qur'an, jilid XVII, hlm. 22).
 3. Abu Said r.a dan Abu Hurairah r.a meriwayatkan bahwa mereka berdua pernah menyaksikan Rasulullah Saw bersabda,
Tidak ada (balasan bagi) suatu kaum yang duduk untuk mengingat Allah, kecuali para malaikat mengelilingi mereka, rahmat meliputi mereka, ketenangan turun kepada mereka, dan Allah menyebutkan mereka kepada para malaikat di sisi-Nya. (diriwayatkan oleh Muslim dalam Shahih Muslim, jilid XVII, hlm.22 dan Tirmidzi di dalam sunan Tirmidzi, hadits nomor 3603.
dikutip dari Terjemah Fiqh Sunnah tulisan Sayyid Sabiq dengan penerbit asli darul fath, terbitan terjemahan oleh pena pundi aksara, Jakarta Pusat. Bab Zikir, Do'a, dan Sholawat, hlm.447-448.

Senin, 30 Oktober 2017

Inilah Pentingnya Sekolah di Pesantren

kegiatan di pondok modern gontor foto:gontor.ac.id


Menjadi islam sejak lahir merupakan suatu anugerah terbesar yang diberikan oleh Allah SWT. Sebab, agama islam adalah wahyu Allah yang diberikan kepada Nabi Agung Muhammad SAW. Untuk disampaikan kapafa manusia sehingga dapat hidup seimbang dan selalu beribadah kepada Allah SWT baik di dunia maupun diakhirat. Setiap orang tua, pastilah menginginkan anak-anaknya bisa hidup lebih baik dan senantiasa ingat terhadap Tuhannya. 
Maka, tak heran bila para orang tua memasukkan anaknya ke sekolah di pesantren. Dengan masuk pondok pesantren, meraka akan mendapatkan pendidikan tentang agama secara mendetail. Pesantren juga menanamkan perilaku sesuai pengajaran agama islam yakni sopan dan lembut terhadap semua orang. Itulah salah satu pentingnya sekolah di pesantren. Siswa pesantren juga akan diberikan pengajaran ilmu Alqur’an. 
Dengan mengetahui pelajaran tentang Al-Qur’an yang lebih dalam lagi, menjadikan setiap orang mampu membaca kitab suci umat islam itu dengan fasih. Dimana, saben harinya kita memang diwajibkan mengamalkan Al-Qur’an. Membaca Al-quran secara benar sesuai ilmunya setiap hari dapat membuat hati lebih tenang, damai dan berada dinaungan Allah SWT. Al-Qur’an juga bisa menerangi saat di alam kubur nanti. 

baca juga :
Pesantren di Malang 
Pesantren terbaik di Indonesia
Tentu impian para orang tua, ketika dia meninggal anak-anaknya dapat menghadiahinya bacaan Al-Quran yang benar. Pesantren merupakan suatu lembaga pendidikan islam di Indonesia yang berusaha memelihara, meningkatkan keimanan dan mengembangkan fitrah dari sumbr daya insane menuju insan yang kami sesuai norma-norma islam. Pesantren pun turut melahirkan sejumlah pemimpin besar di Indonesia, salah satunya KH. Abdurrahman Wahid.
Pentingnya sekolah di pesantren berikutnya adalah menjadikan santri-santri lebih mengenal Allah dan memahami dengan jelas hukum-hukum islam. Ilmu Nahwu dan Sorof adalah beberapa pelajarang yang paling menonjol karena dianggap sebagai bapak dan ibunya ilmu. Pelajaran Nahwu dan Shorof ini menekankan pada cara membaca dan memahami kitab-kitab, terutama kita gundul atau kitab yang belum di syakal.
Pendidikan pesantren juga mengajarkan etika bagi seorang murid yang sedang mencari ilmu. Tidak hanya fokus pada ilmu agama saja, melainkan juga memberikan pelajaran tentang cara bersosialisasi, hidup mandiri serta bertanggung jawab. Prinsip pengajarannya adalah kebijaksanaan dalam islam, kebebasan yang terpimpin, mampu mengelola dan mengatur emosi diri dan mempunyai kebersamaan yang tinggi. Selain itu juga menghormati orang tua, guru serta orang lebih tua. Hidup sederhana dan Zuhud tak luput dari apa yang diajarkan di sekolah pesantren.

Jumat, 29 September 2017

Berikut Pesantren Terbaik di Malang

Pesantren.info - Setiap orang tua yang beragama muslim, tentu menginginkan anaknya shaleh atau shalehah. Agar impian ini tercapai pendalaman ilmu agama memang perlu dilakukan. Pesantren merupakan solusi pendidikan tentang agama islam yang lebih mendalam. Tidak hanya dibekali pendidikan tentang agama saja, setiap murid juga diimbangi dengan pemberian ilmu sekolah-sekolah pada umumnya.

Banyak pondok pesantren di Indonesia yang menggabungkan antara pendidikan umum dengan agama. Sehingga, lulusan pondok pesantren juga mempunyai kualitas pendidikan yang mumpuni. Anda harus bisa memilih pesantren yang tepat untuk Anak Anda. Jangan sampai salah dalam memilih tempat pendidikan. Nah, bagi Anda yang tinggal di Malang dapat memilih beberapa pesantren terbaik di Malam berikut ini!

Berikut Pesantren Terbaik di Malang versi Pesantren.info

Pondok Pesantren Al-Khoirot

Pesantren Al-Khoirot berada di Desa Karangsuko, Kec. Pagelaran, Kab. Malang, Jawa Timur. Pesantren ini didirikan oleh KH. Syuhud Zayyadi pada tahun 1963. Kalau dipandang dari usia, pesantren ini masih muda kalau dibandingkan dengan beberapa pesantren lainnya di Malang. Tapi, kualitas pendidikannya tidak bisa diremehkan. Sistem pendidikannya menganut sistem pendidikan salaf murni.
foto:alkhoirot.com

Salaf murni berarti pengajian kitab kuning klasik menggunakan metode sorogan, wetonan serta bandongan. Kini sistem pendidikannya sudah berkembang termasuk pendidikan formanya seperti madrasah diniya, MTS (Madrasah Tsnawiyah) dan juga MA (Madrasah Aliyah. Status pendidikannya itu juga sudah diakui oleh pemerintah Indonesia dan lulusannya bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi manapun baik negeri maupun swasta dan dalam negeri ataupun luar negeri.

Pesantren Ilmu Al-Qur’an

Pondok pesantren terbaik di Malang yang kedua ada Pesantren Ilmu Al-Qur’an yang berada di Singosari, Malang. Kurang lebih 10 km dari utara kota Malang yang menganut sistem pendidikan semi salaf. Pendiri pesantren ini adalah KH. Bashori Alwi pada tanggal 1 Mei tahun 1978. Sesuai namanya yaitu PIQ, prioritas pengajarannya ditekankan pada pembahasan Al-Qur’an yang lebih bagus lagi.
foto:mohlimo.com

Pembelajaran ini berkaitan erat dengan figur KH. Bashori Alwi yang merupakan ahli dalam ilmu tajwid dan intelek Al-Qur’an. Beliau juga mendirikan Jam’iyyatul Qurro’ wal Huffadz adalah suatu lembaga pencipta intelektual Al-Qur’an di Indonesia. Dengan adanya PIQ, mampu meningkatkan kepercayaan umat islam dalam pengembangan ilmu-ilmu agama lebih jauh lagi. Sebagai pesantren terbaik di Malang, PIQ mempunyai santri yang tersebar di seluruh Indonesia. Baik Jakarta, Sumatera hingga Irian Jaya.

Sekarang, pilih pesantren di Malang mana yang memiliki pengajaran sesuai pemahaman Anda tentang ilmu agama. Berikan yang terbaik untuk anak Anda agar menjadi yang terbaik dan sesuai keinginan Anda.

penulis : anto fajrianto

Senin, 28 Agustus 2017

Puasa Sunat pada Hari Arafah

Pesantren.info - Yuk kita puasa sunat pada hari arafah yang bertepatan dengan tanggal 31 Agustus 2017

puasa ini dapat menghapus dosa 2 tahun, mudahan yaa sob. jadi ayo puasa
ingatkan juga temannya yang lain.
Salam Santri

Minggu, 16 Juli 2017

Profile Pondok Pesantren Ma'had Al-Ikhlash Pasir Impun, Bandung

Pesantren.info - Anak-anak merupakan salah satu fase yang akan dilewati oleh setiap manusia. Fase-fase perkembangan tersebut akan dialami, dari mulai perubahan dan perkembangan fisik, sosial dan kepribadian. Anak-anak memerlukan bimbingan yang benar dalam interaksinya dengan lingkungan, karena anak-anak dalam kehidupannya tidak akan terlepas dari berbagai pengaruh baik di lingkungan keluarga, masyarakat, maupun sekolah. Pembentukan kepribadian anak yang shaleh dan berkualitas memerlukan kerjasama yang sinergi antara lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat dan ini merupakan tanggung jawab yang harus diemban oleh setiap orang, sebagaimana firman Allah SWT dalam Al-Quran surat At-Tahrim ayat 6 : “Hai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka”.

Adanya suatu lembaga pendidikan yang memadukan antara ketinggian akhlaq Islam dengan kecerdasan akal pikiran dan eksplorasi seluruh potensi yang dimiliki peserta didik, menjadi suatu keharusan dan merupakan tantangan untuk segenap kaum muslimin.
Ma’had Al-Ikhlash [Ma’had Pasir Impun] sebagai lembaga dibawah binaan Yayasan Kita Muslim didirikan dan dirancang sebagai salah satu sarana pendidikan alternatif dengan moto “Ma’had Diniyah ‘n Life Skill Boarding School” yang terdiri dari pendidikan usia dini (TP/ TK Al-Quran),Madrasah Ibtidaiyyah (MI) Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah 'Aliyah (MA), yang memadukan unsur-unsur pendidikan umum, diniyah dan lifeskill.
baca juga :
Daftar Pesantren di Bandung

Sampai saat ini 2017 Ma’had Al-Ikhlash masih melayani peserta didik dari mulai TK – MI sampai MTs & MA dengan total 142 peserta didik termasuk didalamnya santri pondok 46 orang diatas tanah seluas 165 m2. Pada tahun ini 2017 Ma’had Al-Ikhlash sedang berupaya membebaskan tanah di Blok Cikeusal Kidul Desa Raharja Kec. Tanjungsari Kab. Sumedang seluas 604 m2. Tanah tersebut Insya Allah rencananya diperuntukan pembangunan asrama santri SMP Ma’had Al-Ikhlash lengkap dengan sarana Masjid dan penunjang lainnya sehingga Ma’had Al-Ikhlash di Bandung bisa difokuskan untuk asrama santri SMA.

LATAR BELAKANG

- Ma’had Al–Ikhlash Pasir Impun merupakan lembaga pendidikan SDM umat yang berbasis pendekatan rahmatan lil’alamin.
- Pengkaderan dakwah Islam
- Sebagai wadah sinergi umat yang berkualitas namun terjangkau oleh seluruh elemen umat melalui pensinergian potensi umat

Visi
–Menghasilkan lulusan cerdas, beriman dan bermanfaat dengan menegakan syariat Islam

Misi
–Menyelenggarakan pendidikan untuk menghasilkan lulusan cerdas, beriman dan bermanfaat dengan menegakan syariat Islam

JAMINAN MUTU

- Selesai tafsir Qur’an 30 juz
- Hafal Al-Qur’an 15 juz
- Lulus tes tahsin standar
- Hafal 143 hadits pilihan
- Selesai kitab Bulughul Maram
- Selesai kitab Mukhtashar Riyadlus Shalihin
- Mampu membaca kitab bahasa arab
- Lulus ujian persamaan SMP dan SMA
- Praktek pengalaman kerja 1 tahun
- Menulis karya ilmiah

STRATEGI PENDIDIKAN
- Program pendidikan 6 tahun (MTs & MA)
- Mendirikan pendidikan berasrama putra dan putri setingkat SMP-SMA dengan ujian negara persamaan paket SMP-SMA
- Tidak gratis namun terjangkau (uang makan Rp 150.000/bulan dengan tiga kali makan)
- Berbasis relawan
- Kelas kecil satu angkatan maksimal 15 orang santri
- Operasional berbasis dari dana usaha dan infaq sinergi umat

PENGURUS MA'HAD AL-IKHLASH PASIR IMPUN BANDUNG
Direktur  : Agus Awaludin, M.Pd.
Sekretaris  : Asep Juanda, S.Si.
Bendahara  : Dewi Purwanti, A.Md.
Kepala SMP-SMA  : Dede Johar Jaya, S.Pt.
Kepala TK-MI  : Imas Mastika, S.Pd.

PERKEMBANGAN LEMBAGA

- Berdiri tahun 2001 dengan tempat belajar di Mushola
- Tahun 2017 total peserta didik di Ma’had ada 142 orang termasuk di dalamnya 46 santri pondok putra putri dengan asrama dan ruang belajar seluas 165 m2
- Sebaran santri Bandung, Soreang, Sumedang, Sukabumi, Garut, Jakarta dan Solo
- Sebaran alumni 100% telah berdikari dan 50% berkuliah dengan mandiri

PEMBIAYAAN
Sumber pembiayaan di peroleh dari sumber:
Uang Makan (sesuai kemampuan)
Donatur
Wakaf
Dana Usaha
Sumber dana halal lainnya

PENGAJAR
Lulusan ITB, UPI, UNPAD, UNS, Mahad Al Abrar Solo dan Alumni Ma’had Alikhlash

INFORMASI MA’HAD:
Ma’had Al-Ikhlash Pasir Impun, Bandung
Jl. Pasir Impun Barat No.124 Rt.04/04 Kec. Mandalajati Bandung 40194
Ma'had Al-Ikhlash Tanjungsari, Sumedang (Proses Pembangunan
Blok Cikeusal Desa Raharja Kec. Tanjungsari Kab. Sumedang

Informasi terupdate:
Situs: www.mahadalikhlash.wordpress.com
FB: @mahadalikhlashbandung
Email: kolaborasiummat@gmail.com

Contact Person:
Agus Awaludin, M.Pd [ 0857-9481-6033 ]
Dede Johar Jaya, S.Pt [ 0857-2173-1553 ]

Donasi:
Infaq Untuk Operasional Mahad
[ Bank Syari’ah Mandiri KCP. Bandung Ujung Berung | No Rek.  7029736337 a.n. Agus Awaludin ]
Khusus Wakaf
[ BJB KCP. Cicaheum | No Rek. 0053155936100 a.n. Mahad Al Ikhlash ]